Nusakambangan, 28 Januari 2026 – Balai Pemasyarakatan Kelas II Nusakambangan menggelar acara perpisahan bagi salah satu pegawainya, Ibu Aprilia, yang mendapatkan amanah pindah tugas ke Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai Bapas Nusakambangan serta peserta magang sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kebersamaan selama bertugas.
Acara berlangsung dengan khidmat dan penuh kehangatan, dipandu oleh Bapak Mahasin selaku pembawa acara. Kegiatan diawali dengan sambutan Kepala Bapas Kelas II Nusakambangan, Bapak R. M. Dwi Arnanto, yang menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan atas loyalitas serta kontribusi Ibu Aprilia selama menjadi bagian dari Bapas Nusakambangan.
Sambutan selanjutnya disampaikan oleh perwakilan pegawai sekaligus rekan satu angkatan, Bapak Burhan. Ia menyampaikan kesan dan pesan serta doa terbaik agar Ibu Aprilia senantiasa diberikan kelancaran dan kesuksesan dalam menjalankan tugas di tempat yang baru.

Pada acara inti, Ibu Aprilia menyampaikan sepatah dua patah kata mengenai pengalaman selama bertugas di Bapas Nusakambangan. Ia mengungkapkan rasa terima kasih atas kebersamaan dan kerja sama yang terjalin, serta berharap silaturahmi tetap terjaga meskipun telah berpindah tugas.
Sebagai penutup, dilakukan penyerahan cinderamata kepada Ibu Aprilia, dilanjutkan doa yang dipimpin oleh Bapak Mukson serta ramah tamah dan makan bersama. Keluarga Besar Bapas Kelas II Nusakambangan mengucapkan terima kasih atas dedikasi Ibu Aprilia dan mendoakan kesuksesan di tempat tugas yang baru

Rizal